325 Peserta Ikuti Tes CAT Seleksi Panwaslu Kecamatan
|
Kajen- Dalam rangka persiapan menyambut pesta demokrasi Pemilu Serentak 2024 mendatang, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pekalongan menggelar Tes Tertulis seleksi penerimaan calon anggota Panwaslu Kecamatan di SMK Muhammadiyah Karanganyar, Jumat 14 Oktober 2022.
Tes CAT diikuti oleh 325 peserta dari total 364 peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi. Sebanyak 39 peserta tidak hadir mengikuti tes.
Seleksi Calon Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Pekalongan dilaksanakan hanya satu hari terdiri dari 4 sesi, untuk sesi pertama dimulai pukul 08.00-09.30 WIB, sesi kedua dimulai Pukul 10.00-11.30 WIB, sesi tiga dimulai pukul 13.30-15.00 WIB dan sesi empat dimulai pukul 15.30-17.00 WIB.
Untuk sarana tes sendiri di SMK Muhammadiyah Karanganyar terdiri dari 3 ruangan laboratorium komputer. Terdiri dari 35 unit komputer setiap ruangan yang menunjang jalannya proses tes tertulis.
Ketua Kelompok Kerja (pokja) Pembentukan Panwaslu Kecamatan Nur Anis Kurlia mengatakan bahwa proses seleksi pada hari ini serentak dilaksanakan di Jawa Tengah dan harapannya seleksi ini berjalan lancar tanpa kendala hingga usai.
Selanjutnya untuk proses rekapitulasi nilai tes Tertulis (CAT) langsung ditarik oleh Bawaslu RI. Kemudian secara berjenjang diturunkan ke Bawaslu Kabupaten untuk diumumkan pada tanggal 17 Oktober 2022. Sebanyak 6 peserta yang lolos akan maju ke tahap selanjutnya yakni Tes Wawancara pada tanggal 18-22 Oktober 2022.
Dijelaskannya, seluruh rangkaian seleksi berpedoman pada Juknis Pembentukan Panwaslu Kecamatan yang telah dikeluarkan oleh Bawaslu RI.
Harapannya proses seleksi ini melahirkan pengawas-pengawas pemilu yang progresif, berdedikasi dan berintegritas tinggi untuk pemilu yang demokratis.
Penulis : Eri Nugroho