Lompat ke isi utama

Berita

Hadiri Peluncuran Tahapan Pemilu 2024, Bawaslu Siap Awasi Semua Tahapan

Hadiri Peluncuran Tahapan Pemilu 2024, Bawaslu Siap Awasi Semua Tahapan
Foto: Suasana Launching Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 di Kantor KPU Kabupaten Pekalongan, Jalan Mandurorejo Kajen, Selasa malam (14/6/2022).

 

Kajen- Hadiri undangan KPU Kabupaten Pekalongan perihal peluncuran tahapan pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024, Bawaslu Kabupaten Pekalongan siap mengawasi semua tahapan pemilu. Acara peluncuran tahapan pemilu ini dilaksanakan pada hari Selasa (14/6/2022) pukul 18.30 WIB di Kantor KPU Kabupaten Pekalongan Jalan Mandurorejo Kajen, dan dihadiri oleh sejumlah pimpinan forkopimda Kabupaten Pekalongan, perwakilan partai politik di Kabupaten Pekalongan dan seluruh anggota Bawaslu Kabupaten Pekalongan.

Acara yang digelar KPU RI melalui zoom meeting malam ini menjadi tanda tahapan Pemilu Serentak 2024 sudah dimulai. Pasalnya, di dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) 3/2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024 tahapan awal dilakukan 20 bulan sebelum pemungutan suar, yakni jatuh pada Selasa 14 Juni 2022.

Berdasarkan lampiran Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) 3/2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024, bahwa hari ini mulai penyusunan perencanaan, program dan anggaran pemilu, serta penyusunan peraturan KPU.

Acara peluncuran tahapan pemilu 2024 diakhiri dengan membunyikan sirine secara serentak oleh beberapa perwakilan lembaga negara yang mengikuti acara tersebut.

 

Laporan: Agus Salim
Editor: Tim Humas Bawaslu Kab. Pekalongan