Lompat ke isi utama

Berita

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan Digelar Hari Ini

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan Digelar Hari Ini

SEMARANG - Fadia Arafiq dan Riswadi resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan. Keduanya dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Minggu siang 27 Juni 2021 di Gedung Grahadika Bakti Praja Kompleks Gubernuran Jateng, Jalan Pahlawan Semarang.

Acara digelar terbatas, dan menerapkan protokol kesehatan ketat. Selain digelar di luar jaringan (luring), acara juga dihelat secara dalam jaringan (daring) dan disaksikan masyarakat serta jajaran pejabat di Kabupaten Pekalongan.

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri nomor 131.33-280 Tahun 2021 tentang Pengesahan Pengangkatan Kepala Daerah Dan Wakil Kepala Daerah Hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2020 di Kabupaten dan Kota di Provinsi Jawa Tengah masa bakti 2021-2026 tanggal 22 Februari 2021.

Selain melantik Bupati dan Wakil Bupati, pada kesempatan tersebut juga melantik Widi Roati Riswadi sebagai Ketua Penggerak PKK dan Muhtarudin Ashraff Abu sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Pekalongan masa bakti 2021-2026.

Penulis : Moh Khusnul Kowim

Foto : Humas Pemprov Jateng