Lompat ke isi utama

Berita

PERPANJANGAN PENDAFTARAN PENGAWAS DESA BERAKHIR, TAK ADA YANG NIHIL

PERPANJANGAN PENDAFTARAN PENGAWAS DESA BERAKHIR, TAK ADA YANG NIHIL


Kajen- Perpanjangan pendaftaran calon Panitia Pengawas Pemilu Desa/Kelurahan (Panwaslu Desa/Kelurahan) berakhir hari ini. Dari 285 desa/kelurahan di Kabupaten Pekalongan semuanya tidak ada yang nihil pendaftar. Hal ini disampaikan oleh Koordinator Divisi Organisasi, SDM, dan Data Informasi Bawaslu Kabupaten Pekalongan, Nur Anis Kurlia di Kantor Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pekalongan, Kajen pada Rabu, 4 Maret 2020 Pukul 16.00 WIB.

“Setelah perpanjangan pendaftaran, semua desa telah terpenuhi” Jelasnya.

Sebelumnya ada 15 Kecamatan yang belum memenuhi kuota pendaftar PPDK. 15 kecamatan diantaranya, Kecamatan Kandangserang, Paninggaran, Petungkriyono, Talun, Karanganyar, Kajen, Kesesi, Sragi, Bojong, Wonopringgo, Kedungwuni, Tirto, Wiradesa, Siwalan, dan Karangdadap.

Berkaitan dengan pengumuman hasil seleksi administrasi dan wawancara, lanjut Anis, akan diumumkan besok, Kamis 5 Maret 2020 di Sekretariat Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan masing-masing wilayah. Sedangkan pengumuman Panwaslu Kelurahan/Desa terpilih diumumkan serentak pada tanggal 12 Maret 2020.

“Pengumuman seleksi administrasi dan wawancara akan diumumkan besok dimasing-masing kecamatan, sedangkan pengumuman panwaslu kelurahan/desa terpilih serentak tanggal 12 Maret 2020” tutupnya.

Laporan: Agus Salim
Editor: Humas Bawaslu Kab. Pekalongan